Inikah Akibat Dari Terlalu Berharap Pada Microsoft?

Sejak kemunculannya Windows Phone langsung menarik perhatia saya, sehigga saya memutuskan untuk membeli Nokia Lumia 625H. Dalam segi banyaknya aplikasi memang kalah jauh ika dibandingkan sistem operasi yang paling populer saat ini yaitu Android. Namun yang ada di benak saya waktu itu adalah performa dan kecepatan, saya bisa mendapatkan kedua hal tersebut di Windows Phone. Kini sistem operasi Windows untuk perangkat mobile terus berkembang hingga Windows 10 Mobile final diluncurkan beberapa hari yang lalu untuk beberapa perangkat. Sejak kemunculannya pada tahun lalu saya sempat berharap sistem operasi Windows 10 Mobile juga akan tersedia bagi perangkat Lumia dengan RAM 512 MB terutama perangkat yang saya gunakan yaitu Nokia Lumia 625H. Selain itu Joe Belfiore, selaku wakil presiden divisi sistem operasi Microsoft sempat menyatakan bawha perangkat dengan RAM 512 MB juga akan mendapatkan Windows 10 Mobile.
Awalnya sempat muncul sebuah harapan besar menunggu kehadirannya, saya juga bergabung dalam program Windows Insider dan melakukan test Windows 10 obile pada perangkat saya. Tapi saat itu masih ada dua bug besar yang saya jumpai yaitu, tidak bisa mengirim SMS dan menerima SMS. Bug yang kedua yaitu Data Seluler tidak bisa digunakan, pada pengaturan Seluler dan Sim tidak ada tombol untuk mengaktifkannya. Ditengah hebohnya kabar kedatangan Windows 10 Mobile, kini muncul sebuah berita buruk bagi para pengguna lumia. Yaitu pernyataan bahwa tidak adanya gelombang kedua upgrade Windows 10 Mobile, ada apa ini? berarti Windows 10 Mbile final tidak akan hadir untuk beberapa perangkat selain Lumia 1520, 930, 640, 640XL, 730, 735, 830, 532, 535, 540, 635 1GB, 636 1GB, 638 1GB, 430, 435, BLU Win HD w510u, BLU Win HD LTE x150q, MCJ Madosma Q501.
Selain itu, dalam akun Twitter resmi Windows Insider, Salah satu user menanyakan kepada Om Gabriel Aul di Twitter mengenai alasan kenapa Lumia 1020 tidak masuk daftar upgrade. Jawabannya Microsoft tidak berencana untuk memberikan update Windows 10 Mobile bagi smartphone Windows Phone dan Lumia lama dengan RAM 512 MB.  Ternyata alasan tidak diberikannya upgrade adalah, tingginya permasalahan di performa dan minimnya rekomendasi pengguna untuk upgrade dari device itu sendiri. Microsoft mengambil keputusan berdasarkan data yang mereka dapat dari umpan balik para Windows Insider. Tentu kabar ini membuat para pengguna merasa di beri harapan palsu oleh Microsoft, selama ini para Insider dan pengguna lumia terbanyak dengan RAM 512 seperti Lumia 520 berarti tidak akan mendapatkannya. 
 Seakan-akan kesetian para pengguna Lumia dipermainkan dengan pernyataan Microsoft yang tidak sesuai dengan kenyataan. Saya sendiri akhirnya memutuskan untuk tetap menggunakan Windows Phone 8.1 Lumia Denim. Daripada banyak bug, dan kini Lumia hanya saya gunakan untuk nelpon dan SMS selebihnya saya cenderung nyaman menggunakan Android. Semoga kedepannya Microsoft tidak lagi membuat janji yang menyakiti hati penggunanya.
Inikah Akibat Dari Terlalu Berharap Pada Microsoft? Inikah Akibat Dari Terlalu Berharap Pada Microsoft? Reviewed by Alex on 3/19/2016 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.