Tertarik Dengan Dunia Otomotif dan Motor

Aku memang tertarik dengan hal-hal yang berhubungan dengan teknologi sudah sejak lama. Dulu waktu aku masih duduk di bangku SD justru aku jatuh cinta dengan dunia astronomi. Berbagai buku di perpustakaan sekolah yang berkaitan dengan astronomi aku baca. Memang alam semesta menyimpan berbagai sisi unik, menarik dan indah untuk dipelajari. Sehingga pada waktu itu aku pernah punya cita-cita untuk bisa keluar dari bumi, tepatnya menjadi Astronot. Namun perlahan-lahan aku mulai jatuh cita dengan hal yang lain, yaitu teknologi. Sehingga aku memutuskan untuk melanjutkan sekolah dan mengambil jurusan yang berkaitan dengan hal tersebut. Aku memilih jurusan Teknik Komputer Jaringan.
Tertarik Dengan Dunia Otomotif dan Motor
Namun teryata dunia otomotif juga selalu menarik untuk di telusuri. Awalnya saya hanya membaca berita-berita tentang perkembangan dunia otomotif, khususnya motor dari beberapa situs berita. Hingga akhirnya saya menemukan 2 buah blog yang menarik perhatian, yaitu TMCBlog dan IWB. Kalian yang selalu update dengan perkembangan dunia otomotif pasti tahu 2 blog tersebut. Karena saya juga suka menulis (blogger) seperti ada rasa tersendiri saat membaca blog tersebut. Selain itu informasi yang diberikan juga menarik, informatif dan selalu update setiap hari.
Tertarik Dengan Dunia Otomotif dan Motor Tertarik Dengan Dunia Otomotif dan Motor Reviewed by Alex on 8/31/2016 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.